Hal – hal yang Harus Ada Dalam Rumah Walet

Saat ini bisnis sarang burung walet menjadi salah satu bisnis yang sangat menjanjikan dengan keuntungan yang di dapatkan sangat tinggi, banyak peternak dan pengusaha mencoba menekuni budidaya sarang burung walet ini. Namun untuk menjalankan bisnis sarang burung walet ini sangatlah tidak mudah, ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum memulai budidaya sarang burung walet ini.

Salah satunya adalah dengan modal yang dikeluarkan sangatlah besar, dan juga membutuhkan lahan yang sangat pas agar sarang walet berdiri kokoh agar burung walet betah dan nyaman dalam rumah walet yang sudah disiapkan. Hal – hal yang harus disiapkan dalam bentuk rumah walet agar walet betah dan mudah terpancing adalah sebagai berikut :

Ukuran Ruangan untuk Sarang Burung Walet

Sudah diketahui bahwa burung adalah hewan yang dapat terbang bebas dengan keinginannya sendiri, hal itu berarti ukuran untuk ruangan sarang walet harus tinggi dan luas. Setidaknya burung walet dengan sangat bebas terbang di dalam ruangan atau sarang walet tersebut.

Buat Bangunan Sarang Walet Menyerupai Habitat Asli

Selain membutuhkan ruangan yang cukup untuk burung walet terbang bebas di dalam sarang, ada hal yang lebih penting agar burung walet lebih betah di dalam ruangan yaitu salah satunya adalah lingkungan di sekitar sarang tersebut harus kondusif. Pastikan bahwa lokasi atau bangunan sarang walet jauh dari lingkungan yang ramai dan bisa menganggu kenyamanan burung walet yang sudah masuk ke sarang.

Tambahkan Papan Sirip

Agar burung walet bisa membuat sarangnya, tambahkan atau buatkan sekat yang cukup dalam ruangan tersebut. Sekat atau papan sirip jangan dibuat yang terlalu banyak, hal itu membuat suhu di dalam gedung lebih panas.

Lubang Masuk Burung Yang Ideal

Lubang masuk untuk burung walet pada sarang sangatlah penting dan tidak bisa sembarangan juga, karena jika kekecilan atau kebesaran nanti akan membuat Anda merubah lubang masuk burung walet lagi dan itu sangat merepotkan jika sudah banyak burung yang berada di dalam sarang. Ukuran lubang masuk burung walet yang pas adalah minimal 45cm x 65cm sedangkan ukuran maksimalnya yaitu 85cm x 100cm. Ukuran tersebut sangat dianjurkan dan bagus untuk burung walet agar bisa terbang bermanuver masuk ke dalam sarang walet.

Jarak Papan Sirip Yang Tepat

Agar hasil panen sarang burung walet sangat maksimal, pemasangan dan penataan papan sirip diperlukan dengan cara yang benar. Burung walet lebih suka membuat sarang yang berada pada sudut ruangan, oleh sebab itu kita perbanyak membuat sudut pada ruangan dengan menggunakan papan sirip. Pasang papan siri dengan jarak 1 sampai 2 meter dengan bentuk persegi panjang, pastikan pemasangan papan sirip sangat rapat pada bagian langit – langitnya agar terhindar dari kecoa atau hama yang bisa memakan sarang burung walet tersebut.

Pemasangan Tweeter (Suara Panggil dan Suara Inap)

Tweeter Panggil (Suara Panggil)

Suara panggil ini berguna untuk memanggil burung walet, dan suara ini akan di pasang ada bibir masuk sarang burung walet.

Tweeter Inap

Tweeter inap ini berfungsi agar sarang burung walet yang sudah di panggil menggunakan suara panggil tadi langsung menginap atau bersarang pada sarang burung walet yang sudah disiapkan.

Kolam Dalam Rumah Burung Walet

Kolam yang berada dalam sarang burung walet ini bisa dibilang salah satu cara agar burung walet lebih nyaman di dalam gedung atau sarang tersebut.
Genangan air yang menyebabkan sejuk dan membuat ruangan yang lebih lembab, menjadikan ruangan tersebut terlihat seperti goa yang dimana habitat asli burung walet adalah berada di dalam goa.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top