Sarang Burung Walet dan Kandungan Nutrisinya

Sarang burung walet dihasilkan dari kumpulan air liur burung walet yang terbentuk menjadi sarang yang memiliki banyak sekali keunggulan dengan banyak sekali kandungan nutrisi. Tidak hanya menguntungkan dari segi ekonomi, sarang burung walet juga bisa memberikan manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh. Pada umumnya, sarang burung walet bisa diolah menjadi sup atau es sarang burung walet yang siap untuk dikonsumsi.

Tekstur lembut yang dimiliki sarang burung walet juga menambah kelezatannya, selain itu juga memiliki tekstur yang sedikit kenyal, sehingga sarang burung walet tidak hanya memiliki kandungan nutrisi yang baik namun juga lezat untuk dikonsumsi. Dari segi kecantikan dan kesehatan kulit wajah, sarang burung walet memiliki kandungan Epidermal Growth Factor yang digunakan untuk produksi kolagen secara alami, sehingga dengan mengkonsumsi sarang burung walet secara rutin dipercaya dapat membantu untuk menjaga kecantikan kulit seperti menyamarkan kerutan pada kulit, membuat kulit lebih halus, serta menghilangkan flek – flek hitam.

Namun tentu manfaat sarang burung walet tidak hanya terbatas pada kesehatan kulit wajah saja, tetapi juga pada organ tubuh lainnya. Dalam artikel kali ini, kami ingin membagikan seputar kandungan nutrisi apa saja yang dimiliki sarang burung walet dan khasiat baiknya untuk tubuh, mari kita simak.

Kandungan Sarang Burung Walet

Berbasis data menurut penelitian, sarang burung walet memiliki berbagai macam kandungan nutrisi vitamin dan mineral yang berfungsi untuk menajga kesehatan tubuh, meningkatkan vitalitas, dan juga untuk merawat kecantikan kulit. Berikut ini adalah beberapa kandungan nutrisi dan gizi dari sarang burung walet yang dilansir dari situs Astrophysics Data System, diantaranya yaitu;

  • Air 15.90 %
  • Arginin 3,93 %
  • Asam Amino 4,56 %
  • Alanin 1,31 %
  • Asam Glutamat 9,61 %
  • Asam Aspartat 6,34 %
  • Asam Sialat 9 %
  • Fenilalanin 4,49 %
  • Fukosa 0,7 %
  • Galaktosa 16,9 %
  • Galaktosamin 7,2 %
  • Glisin 1,87 %
  • Glukosamin 5,3 %
  • Isoleusin 1,80 %
  • Histidin 2,31 %
  • Karbohidrat 22,28 %
  • Leusin 3,84 %
  • Lemak 0,67 %
  • Lisin 5,44 %
  • Metionin 0,48 %
  • Prolin 3,64 %
  • Protein 58,55 %
  • Serin 4,56 %
  • Tirosin 3,92 %
  • Treonin 3,82 %
  • Valin 3,93 %

Kandungan sarang burung walet tidak hanya bisa dirasakan oleh remaja saja, namun juga bisa dirasakan oleh anak – anak dan juga orang dewasa, baik laki – laki serta perempuan.

Khasiat Sarang Burung Walet Untuk Semua Kalangan

Sarang burung walet cocok untuk dikonsumsi semua kalangan, mulai dari anak – anak hingga orang dewasa, dan bahkan juga cocok untuk dikonsumsi oleh ibu hamil. Sarang burung walet memiliki kandungan nutrisi dan gizi yang sangat baik untuk anak – anak di masa pertumbuhan seperti membantu anak untuk mengurangi rasa lelah, memperkuat memori, meningkatkan daya konsentrasi, dan juga bisa merangsang tumbuh kembang otak anak. Bukan hanya itu saja, sarang burung walet yang dikonsumsi oleh ibu hamil juga membantu perkembangan janin dalam kandungan dan juga dapat mencegah anemia, hal tersebut dikarenakan terdapat kandungan asam folat dalam sarang burung walet.

Sarang burung walet juga mengandung asam amino yang bisa membantu untuk mengurangi kecemasan serta rasa lelah yang berlebihan pada ibu hamil. Selain berkhasiat untuk meningkatkan sistem imun dan kesehatan, sarang burung walet juga dipercaya mampu membantu mencegah dan mengobati segala macam penyakit seperti penyakit diabetes dan juga kanker.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

id_IDID
Scroll to Top