Lokasi Ideal Untuk Sarang Burung Walet

Sebelum usaha budidaya burung walet dimulai, saah satu langkah awal yang harus dipikirkan dan dilakukan yaitu menentukan lokasi dibangunnya rumah burung walet. Burung walet merupakan salah satu hewan yang memiliki habitat asli di goa ataupun tempat yang lembab dengan sedikit cahaya, sunyi, dan sepi yang jauh dari kebisingan.

Berbekal pengetahuan tersebut, maka ada baiknya jika sebelum menentukan lokasi untuk membangun rumah burung walet, anda memilih dan menentukan lokasi yang bisa disesuaikan dengan habitat asli burung walet tersebut. Selain itu, ada beberapa cara untuk memiliki rumah burung walet, diantaranya yaitu membangun di tanah kosong yang lapang atau membeli rumah yang sudah jadi atau sudah terisi oleh burung walet.

Cara Memilih Lokasi Ideal Untuk Rumah Burung Walet (RBW)

Berikut ini akan kami bagikan beberapa point penting yang bisa dijadikan sebagai bahan referensi atau pertimbangan dalam menentukan lokasi yang ideal atau tepat untuk dibangun rumah burung walet nantinya. Pilihlah lokasi yang jauh dari hingar bingar atau keramaian manusia dan akan lebih baik jika berada di daerah yang rawan hujan karena semakin sering hujan maka semakin baik kualitas kelembaban pada rumah burung walet nantinya.

Kemudian pilihlah juga daerah yang dekat dengan sungai, danau, maupun waduk, karena hal ini nantinya akan memudahkan burung walet dalam mencari makanannya sendiri. Meskipun bersaing dalam hal bisnis terutama bisnis sarang burung walet adalah hal yang wajar, namun sebaiknya hindari membangun rumah burung walet di kawasan yang sudah banyak rumah burung walet atau di kawasan yang ketat persaingan.

Inilah Lokasi yang Cocok Untuk Pembangunan Rumah Burung Walet

Burung walet menyukai hidup yang bebas, sehingga rumah burung walet yang akan dibangun setidaknya memiliki ruang yang luas untuk burung walet bisa bergerak secara bebas tanpa merasa dikurung. Berikut ini adalah beberapa lokasi yang bisa anda pilih dalam menentukan lokasi untuk pembangunan rumah burung walet, diantaranya adalah :

Lokasi Pesisir atau Pinggir Laut

Wilayah pesisir atau pinggir laut yang bertebing dan bergoa adalah lokasi yang disenangi oleh burung walet sebab burung walet bisa dengan mudah menemukan sumber makanan dan air, selain itu juga lokasi ini dipastikan aman dari beberapa bahaya predator. Mencari lokasi di pesisir atau pinggir laut bisa menjadi pertimbangan anda dalam membuat rumah burung walet untuk memulai bisnis budidaya sarang walet.

Lokasi Perkebunan atau Persawahan

Selain daerah pesisir atau pinggir laut, lokasi strategis atau ideal selanjutnya yaitu daerah perkebunan atau persawahan. Dalam lokasi perkebunan maupun persawahan biasanya akan banyak disinggahi oleh kawanan burung walet yang sedang mencari makan, oleh karena itu lokasi ini sangat cocok untuk dibangun rumah burung walet. Namun perlu diperhatikan bahwa tidak semua perkebunan dapat dijadikan sebagai lokasi pembangunan rumah burung walet, ada beberapa perkebunan yang disarankan yaitu perkebunan kelapa sawit, atau perkebunan buah – buahan.

Lokasi Hutan atau Rawa – Rawa

Hutan atau rawa – rawa juga menjadi salah satu tempat yang disenangi oleh burung walet karena hawa dari hutan lembab sehingga burung walet bisa terbang ke hutan atau rawa – rawa demi mencari makan. Setelah mencari lokasi yang menjadi tempat singgah oleh banyak burung walet, ada baiknya jika anda juga memperhatikan jumlah populasi burung walet di lokasi yang ditargetkan karena semakin banyak burung walet yang berada di lokasi tersebut, maka semakin cepat populasi burung walet terbentuk di rumah burung walet yang sudah disediakan.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

id_IDID
Scroll to Top