Sebagai salah satu pelaku usaha atau bisnis sarang burung walet, tujuan yang ingin dicapai yaitu bisa menghasilkan sarang burung walet terbaik dan berkualitas yang bisa dipasarkan dengan harga tinggi sehingga akan mendapatkan keuntungan yang menjanjikan nantinya. Untuk mencapai tujuan tersebut tentu banyak sekali aspek – aspek penting yang harus diperhatikan seperti dari mulainya bisnis yaitu penentuan lokasi dan pembuatan rumah burung walet yang memperhatikan kenyamanan koloni burung walet agar bisa betah dan nyaman untuk tinggal hingga berkembang biak di rumah burung walet yang sudah disiapkan. Selanjutnya metode atau teknik melakukan panen yang benar dan tidak merusak sarang burung walet juga mempengaruhi kualitas dari sarang burung walet itu sendiri. Lalu, ketika semua aspek sudah dijalankan hingga tahap panen pun sudah dilakukan dengan tepat menjamin kualitas sarang burung walet tersebut tetap terjaga?
Table of Contents
ToggleKetika proses panen selesai dilakukan, kualitas dari sarang burung walet tersebut pada dasarnya sudah bisa terlihat dan ditentukan, namun agar kualitasnya tetap terjaga hingga sampai ke tangan konsumen, ada baiknya jika sarang burung walet tersebut disimpan di tempat yang tepat. Dalam artikel kali ini, kami akan membagikan sedikit tips dan cara bagaimana menyimpan sarang burung walet yang tepat agar kualitas dari sarang burung walet tersebut tidak berubah dan tetap terjaga, mari kita simak.
Tips Menyimpan Sarang Burung Walet agar Kualitas Terjaga
Sudah bukan hal yang asing lagi jika sarang burung walet memiliki harga jual yang tidak bisa dikatakan murah, oleh karena itu kualitas dari sarang burung walet tersebut harus senantiasa terjaga agar khasiat yang ada didalamnya tidak hilang ketika sarang burung walet akan dikonsumsi maupun diaplikasikan sebagai salah satu bahan kosmetik. Berikut ini adalah beberapa cara menyimpan sarang burung walet yang bisa dicoba supaya sarang burung walet tetap terjaga dan memiliki harga jual yang mahal :
Simpan di Storage Box
Storage box atau box penyimpanan yang bisa digunakan adalah container box maupun sterofoam box yang bisa didapatkan di toko penjual peralatan rumah tangga dan carilah box yang sesuai dengan kapasitas jumlah sarang burung walet yang akan disimpan. Hindari membeli box yang terlelu kecil maupun terlalu besar karena bisa beresiko menjadikan sarang burung walet patah. Kemudian, jangan lupa untuk meletakkan tissue sebagai pelapis pada bagian bawah di dalam box sebelum sarang burung walet diletakkan.
Berikan Kapur Anti Semut & Kecoa
Berikan garis dari kapur anti semut dan kecoa pada storage box yang Anda miliki sebelum memasukkan sarang burung walet ke dalam box. Hal tersebut bertujuan untuk mencegah masuknya semut maupun kecoa yang bisa memakan sarang burung walet yang sudah disimpan. Ketika garis dari kapur anti semut dan kecoa selesai diberikan, Anda bisa menyimpan sarang burung walet yang berada dalam box tersebut di tempat yang lebih aman dan bebas dari jangkauan anak – anak maupun tampias hujan serta banjir.
Itulah beberapa tips atau kiat dalam menyimpan sarang burung walet yang bisa dicoba agar sarang burung walet yang Anda miliki selalu tersimpan dengan baik dan kualitasnya tetap terjaga. Sebelum menyimpan sarang burung walet, ada baiknya juga jika sarang burung walet tersebut sudah dibersihkan secara bersih dan bebas dari kotoran dan bulu – bulu, akan tetapi sarang burung walet juga bisa dipasarkan langsung tanpa melalui proses pembersihan atau pencucian.